top of page

Stranger things : Floaters

Updated: Nov 9, 2022


“Dok, di mata kanan saya ada bintik-bintik hitam seperti lalat terbang-terbang. Tapi saya coba tangkap, ga ada lalatnya.”


Pernah mengalami hal serupa pada mata anda ? Jangan panik dulu, mari kita simak penjelasannya.


“Floaters” adalah bercak atau bintik hitam yang terlihat menghalangi pandangan anda. Floaters dapat terlihat seperti bintik, serat atau benang, atau jaring laba-laba berwarna hitam atau abu-abu. Floaters juga terlihat melayang-layang dan mengikuti setiap kali kita menggerakkan mata dan seakan menjauh ketika kita mencoba untuk melihat langsung ke arahnya.


Pada kebanyakan kasus, floaters disebabkan oleh karena proses degenerasi yaitu perubahan terkait dengan usia pada substansi jel pengisi bola mata (Vitreous), yang seiring dengan usia akan menjadi lebih cair/likuid. Serat-serat mikroskopik didalam vitreous akan cenderung menggumpal dan menyebabkan bayangan berupa bintik-bintik kecil hitam pada retina anda. Bayangan yang anda liat disebut dengan Floaters.




Sumber: mayoclinic.org



GEJALA


Gejala-gejala mata dengan floaters diantaranya adalah :


· Bayangan kecil menghalangi pandangan berbentuk bintik-bintik hitam, benang/serat transparan yang melayang-layang

· Bintik-bintik ikut bergerak ketika kita melirik, sehingga bila kita mencoba untuk melihat langsung ke arah bintik tersebut akan menjauh dengan cepat keluar dari lapang pandang kita.

· Bintik-bintik hitam akan tampak lebih jelas pada latar belakang yang cerah dan warna polos, seperti langit biru atau dinding putih.

· Bintik-bintik atau benang dengan seiring waktu akan mengendap dan keluar dari titik pusat penglihatan.